Rujuk dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett Akui Ingin Jadi Lebih Baik

Putuskan rujuk dan memulai rumah tangga dari nol, Rendy Kjaernett akui ingin jadi lebih baik untuk Lady Nayoan

Rujuk dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett Akui Ingin Jadi Lebih Baik
Potret Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett

Rendy Kjaernett masih menjadi perbincangan hangat setelah sang istri, Lady Nayoan membongkar perselingkuhannya dengan Syahnaz Sadiqah.

Sebagaimana yang sudah diketahui, perselingkuhan Rendy Kjaernett dengan istri Jeje Govinda itu sempat menggegerkan publik.

Secara tiba-tiba Lady Nayoan membongkar bukti-bukti perselingkuhan antara Rendy Kjaernett dengan Syahnaz Sadiqah.

Sontak saja nama mereka pun turut menjadi sorotan dan menjadi buah bibir.

Seperti tak terjadi apa-apa, keluarga Syahnaz dan Jeje nampak biasa-biasa saja. Mereka tak banyak memberikan klarifikasi bahkan enggan membuka mulut saat ditanya mengenai kasus yang menimpa rumah tangganya. 

Sedangkan Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett sempat hadir di beberapa podcast untuk memberikan keterangan mengani rumah tangga mereka. 

Buntut dari penghianatan tersebut, akhirnya Lady Nayoan mantap untuk berpisah dengan Rendy Kjaernett. 

Proses perceraian pun sempat berjalan, namun nahas ujian kembali menimpa Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett. 

Usai melakukan mediasi, keduanya mengalami kecelakaan tunggal. Hingga mengakibatkan Lady Nayoan mengalami luka yang cukup serius. 

Namun dari kejadian tersebut, justru membuat hubungan rumah tangga Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett semakin erat.

Pasalnya rumah tangga mereka yang dikabarkan di ujung tanduk, justru kini dikabarkan rujuk.

Sinyal rujuk pun dibeberkan oleh keduanya setelah masing-masing diantara mereka kerap tampil bersama dan membagikan potret yang mesra.

Selain itu, baik Rendy Kjaernett maupun Lady Nayoan pun mengatakan jika mereka sepakat untuk kembali bersama dan memulai kembali rumah tangga dari awal.

Rendy Kjaernett juga mengatakan semenjak kecelakaan terjadi, ia sudah kembali tinggal bersama Lady Nayoan. 

Selain itu yang Rendy Kjaernett juga lah yang mengurus Lady Nayoan saat mengalami perawatan pasca kecelakaan.

Demi meyakinkan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett juga sudah menutup tato wajah Syahnaz Sadiqah yang ada di punggungnya.

Meski demikian, Rendy Kjaernett tidak memberi tahu dengan gambar apa tato tersebut ditutup. 

Setelah resmi rujuk kembali dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett pun mengaku ingin menjadi lebih baik lagi untuk keluarganya.

"Ingin lebih baik dengan Lady," tutur Rendy Kjaernett.

"Tetep sayangin dia, inget dia, pokoknya love you banget lah Lady," sambungnya. 

Adanya kabar bahagia tersebut tidak sedikit yang memberikan doa untuk kelanggengan rumah tangga mereka berdua.