Willgoz Beri Pendapat Mengenai Kemenangan Belinda di Acara MasterChef Indonesia 11
Chef Willgoz memberikan tanggapannya mengenai kemenangan Belinda di acara MasterChef Indonesia 11.

Baru-baru ini acara MasterChef Indonesia tengah menjadi perbincangan warganet. Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya netizen menilai jika juara 1 MasterChef Indonesia 11 dirasa kurang layak.
Sebagaimana yang sudah diketahui, jika di season 11 MasterChef Indonesia, Belinda keluar sebagai juara kompetisi memasak terbesar di Indonesia tersebut. Sedangkan Kiki keluar sebagai juara kedua.
Warganet menilai jika yang layak mendapat gelar juara MasterChef Indonesia season 11 adalah Kiki. Pasalnya selama berada di galeri, Kiki selalu tampil konsisten dengan hidangan yang ia buat.
Bahkan dibanding dengan kontestan yang lain, Kiki paling banyak memenangkan setiap challenge yang diberikan.
Terlebih saat di grand final, ternyata Belinda dibantu Kiki saat memotong tulang daging namun tidak ditayangkan di tv. Selain itu, dessert yang dibuat oleh Belinda disebut Chef Renatta seperti klorofil. Namun saat penilaian, Chef Renatta justru memberikan nilai lebih tinggi pada Belinda dibanding pada Kiki.
Tak heran jika warganet pun merasa kesal dengan penilaian juri dan merasa benar jika juara di MasterChef Indonesia hanya untuk yang mempunyai keturunan Chindo seperti season-season sebelumnya.
Namun salah satu juara MasterChef Indonesia season 3 yakni Chef William Gozali atau Willgoz turut menanggapi yang sedang ramai tersebut.
"Gue kasih perspektif kenapa yang menang itu rata-rata Chindo? Ini mungkin ya, sebagian besar yang jadi kontestan MasterChef ini, so far, yang Chindo itu punya background culinary school," ucap Willgoz.
Lebih lanjut Willgoz mengatakan jika kebanyakan peserta Chindo yang mengikuti kompetisi memasak tersebut biasanya punya kesempatan belajar masak di luar negeri.
"Mungkin yang Chindo dibekali dengan pendidikan dari orang tua dan emang punya kesempatan untuk belajar di luar, ya gak masalah dong, boleh dong," kata Willgoz.
Sedangkan bagi yang bukan Chindo, Willgoz berpendapat biasanya jarang mempunyai latar belakang pendidikan memasak. Meskipun ada, biasanya levelnya berbeda.
"Sedangkan yang bukan Chindo jarang punya background culinary school. Kalaupun punya, sorry banget, gak bermaksud apapun levelnya agak berbeda," jawab Willgoz.